PPKn Kelas X : Unit 1 Aktivitas Belajar 2 Menggali Ide Pendiri Bangsa tentang Dasar Negara



Rumusan Oleh Mr. Mohammad Yamin

        Salah satu tokoh yang menyampaikan pidato pada sidang pertama BPUPK (29 Mei-1 Juni) adalah Mohammad Yamin. Ia menyampaikan pidato pada 29 Mei, sekitar 20 menit. Dalam Naskah Persiapan disebutkan bahwa Yamin menyampaikan pidato tentang lima poin yang menjadi dasar pembentukan negara merdeka, yaitu:

Rumusan dalam Pidato:

1. Peri Kebangsaan;

2. Peri Kemanusiaan;

3. Peri Ketuhanan;

4.  Peri Kerakyatan (poin empat ini memiliki anak poin lagi yaitu, permusyawaratan, perwakilan, dan kebijakan);

5.  Kesejahteraan Rakyat.

 

Rumusan dalam tulisan :

1.     Ketuhanan Yang Maha Esa

2.     Kebangsaan Persatuan Indonesia

3.     Rasa Kemanusiaan yang Adil dan Beradab

4.     Kerakyatan yang dipimpin oleh Hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan

5.     Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

 

 


Rumusan Oleh Soepomo

        Pada 31 Mei 1945, Soepomo juga menyampaikan pidato di BPUPK. Soepomo berbicara mengenai struktur sosial bangsa Indonesia yang ditopang oleh semangat persatuan hidup, semangat kekeluargaan, keseimbangan lahir batin masyarakat, yang senantiasa bermusyawarah dengan rakyatnya demi menyelenggarakan keinsyafan ke[1]adilan rakyat. Nugroho Notosutanto menafsirkan bahwa Soepomo menyampaikan lima dasar bagi negara merdeka. Soepomo pun menyampaikan rumusan dasar negaranya, namun rumusan ini tidak disertai penyebutan nama dasar negara, yaitu:

1.     Persatuan

2.     Kekeluargaan

3.     Keseimbangan lahir dan batin

4.     Musyawarah

5.     Keadilan rakyat



Rumusan Oleh Ir. Soekarno

Rumusan Pancasila 

1.       Kebangsaan Indonesia (nasionalisme)

2.       Internasionalisme (peri-kemanusiaan)

3.       Mufakat (demokrasi)

4.       Kesejahteraan sosial

5.       Ketuhanan yang berkebudayaan

Rumusan Trisila 

1.       Sosio-nasionalisme

2.       Sosio-demokratis

3.       ke-Tuhanan

Rumusan Ekasila 

1.       Gotong-royong

 

        Soekarno menyampaikan 5 prinsip dasar negara Indonesia merdeka yang dinamakan Pancasila. Susanto Polamolo (2018) menyederhanakan pokok-pokok pikiran Soekarno, sebagai berikut:

 

Abdul Waidl, dkk. 2021. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk SMA/SMK Kelas X. Pusat Kurikulum dan Perbukuan

https://id.wikipedia.org/wiki/Rumusan-rumusan_Pancasila#Rumusan_Pancasila_[3] 

Belum ada Komentar untuk "PPKn Kelas X : Unit 1 Aktivitas Belajar 2 Menggali Ide Pendiri Bangsa tentang Dasar Negara"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel