Pengenalan Norma dalam Kehidupan Sehari Hari Elemen UUD 1945

Pengenalan Norma dalam Kehidupan Sehari Hari

Elemen UUD 1945


ALPA SEFTIANO, S.Pd




 

NORMA

aturan-aturan atau pedoman sosial yang khusus mengenai tingkah laku, sikap, dan perbuatan yang boleh atau tidak boleh dilakukan sebagai patokan perilaku dalam suatu kelompok masyarakat tertentu.

Macam norma

1.   Norma Agama

      norma agama berdasarkan akidah atau aturan yang ada di dalam agama. Norma ini sifatnya mutlak dan penganutnya harus menaati aturan dalam agama tersebut. Jika tidak seseorang akan kehilangan iman dan keyakinan.

2.   Norma Kesusilaan

      Normal ini berdasarkan hati nurani atau akhlak manusia dan sifatnya umum. Arti umum yaitu setiap orang memilikinya meski bentuknya bisa berbeda. Norma kesusilaan berkaitan dengan nilai kemanusiaan. Jika melanggar akan terjerat hukum pidana dan sanksi di masyarakat.

3.   Norma Kesopanan

       Asal norma kesopanan dari tingkah laku masyarakat yang berlaku di daerah tertentu. Norma ini bersifat relatif, artinya penerapannya bisa berbeda satu sama lain.

4.   Norma Hukum

      Norma hukum berfungsi mengatur tata tertib di suatu negara. Masyarakat akan mendapat sanksi jika melanggar aturan yang sudah ditetapkan dalam negara. Sanksi ini dilakukan oleh lembaga pemerintah resmi.

5.   Norma adat

Norma adat adalah pedoman yang bertujuan untuk mengatur tingkah laku seseorang dalam masyaraka yang ditetapkan berdasarkan adat atau kebiasaan di komunitas itu. Norma adat merupakan sebuah norma yang bersifat relatif tergantung daerah atau masyarakat pendukungnya.

 

Berikut contoh contoh norma dalam kehidupan sehari hari:

1.   Al Qur'an sebagai pedoman dan dibaca oleh umat muslim.

2.   Injil kitab dan pedoman pemeluk agama Kristen.

3.   Weda merupakan kitab dan pedoman bagi pemeluk agama Hindu. Hukum adat menjadi pedoman pada suku tertentu.

4.   Aturan dan tata tertib yang harus dipatuhi oleh siswa dan lingkungan sekolah. Jika aturan dilanggar akan ada sanksi.

5.   Menghormati dan memakai bahasa sopan pada orang yang lebih tua.

6.   Mengikuti aturan yang berlaku pada hukum agama tertentu.

7.   Tertib berkendara lalu lintas seperti memakai helm dan menyalakan lampu motor.

8.   Tidak menerobos lampu merah di jalan raya.

9.   Siswa tertib mengumpulkan PR rajin belajar, dan mendapatkan nilai bagus mendapat pujian dan prestasi oleh pendidik.

 

ATURAN/PERATURAN

Peraturan adalah cara membangun norma warga sebagai pedoman supaya manusia hidup tertib dan teratur.

 

HAK

sesuatu yang harus di dapatkan oleh setiap orang yang telah ada sejak lahir bahkan sebelum lahir

1.     bersifat hakiki

2.     bersifat universal

3.     bersifat tidak dapat di bagi/tetap

4.     bersifar utuh

 

KEWAIBAN

segala sesuatu yang harus dilakukan dengan penuh tanggung jawab untuk mendapatkan hak.

Belum ada Komentar untuk "Pengenalan Norma dalam Kehidupan Sehari Hari Elemen UUD 1945"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel